Penyebab Siklus Haid Tidak Teratur Pada Remaja Perempuan

Siklus haid tidak teratur yang terjadi pada remaja perempuan selama beberapa tahun pertama masih dianggap normal. Meski begitu, orang tua tetap harus mewaspadai berbagai kondisi dan faktor yang bisa menyebabkan menstruasi tidak teratur pada remaja.

Setiap remaja bisa mengalami siklus menstruasi yang berbeda-beda. Rata-ratanya adalah 28 hari, namun siklus yang berlangsung antara 21 – 35 hari masih tergolong normal. Sedangkan durasi menstruasi yang normal sekitar 2 – 7 hari.

penyebab siklus haid tidak teratur pada remaja perempuan

Siklus menstruasi dan durasi menstruasi merupakan dua hal yang berbeda. Siklus menstruasi atau haid dihitung dari hari pertama bulan ini sampai hari pertama haid di bulan berikutnya. Sementara, durasi menstruasi adalah hari pertama hingga hari terakhir darah haid keluar pada setiap bulannya.

Agar tidak panik, para remaja perempuan dan orang tua perlu mengetahui apa saja penyebab dari siklus haid yang tidak teratur. Simak baik-baik, ya!

Fase Pubertas

Saat menginjak usia 12 tahun, anak perempuan akan mulai memasuki pubertas. Fase ini berpotensi menjadi salah satu penyebab haid tidak teratur pada remaja perempuan yang berusia 12 tahun.

Pada fase pubertas, perubahan kadar hormon estrogen dan progesteron di dalam tubuh akan mengganggu pola menstruasi yang normal pada mereka.

Kelebihan Hormon Androgen

Salah satu penyebab haid tidak lancar karena adanya hormon androgen yang berlebih. Mengutip dari Kids Health, di dalam tubuh beberapa anak perempuan memiliki kelebihan hormon androgen, di mana hormon tersebut menyebabkan pertumbuhan bulu-bulu di bagian wajah, kening, dada hingga perut.

Selain bisa menjadi penyebab siklus haid pada remaja tidak teratur, hormon androgen yang berlebih juga dipercata mampu memicu peningkatan berat badan.

Stres

Stres juga menjadi pemicu haid jadi tidak teratur pada usia remaja. Sebab, anak cenderung mendapatkan banyak tugas dan mengalami permasalahan lain di sekolah. Hal ini kemungkinan bisa memicu stres pada anak.

Menurut sebuah studi, stres bisa mengganggu bagian otak tertentu yang bertugas untuk mengontrol hormon pengatur siklus haid perempuan. Namun, tidak perlu khawatir. Apabila stres yang dialami remaja telah diatasi, maka siklus menstruasi bisa kembali normal seperti sebelumnya.

Olahraga yang Berlebihan

Rutin berolahraga bisa mengatasi haid yang tidak teratur. Tetapi, jika dilakukan secara berlebihan, justru akan menjadi penyebab haid tidak lancar pada remaja.

Menurut sebuah riset, olahraga berlebihan bisa mengganggu hormon yang bertanggung jawab dalam proses menstruasi. Sebaiknya, kurangi tingkat intensitas olahraga yang dilakukan serta menambah asupan kalori untuk disantap.

Penurunan Berat Badan Secara Tiba-Tiba

Penurunan berat badan yang ekstrem pun bisa menjadi penyebab siklus menstruasi tidak teratur pada remaja. Pasalnya, tubuh yang kekurangan kalori membuat produksi hormon yang dibutuhkan untuk prosesn ovulasi jadi terganggu.

Selain haid tidak teratur, remaja perempuan mungkin bisa mengalami gejala lainnya seperti rasa letih, sakit kepala dan kerontokan rambut. Jika masalah siklus haid disertai dengan berat badan yang turun drastis secara tiba-tiba, maka segera perisakan ke dokter untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Demikianlah ulasan mengenai penyebab siklus haid tidak teratur pada remaja perempuan, terutama yang baru menginjak usia 12 tahun ke atas. Selain itu, kamu perlu memenuhi kebutuhan saat menstruasi. Salah satunya adalah pembalut.

Gunakan pembalut Charm Cooling Fresh untuk merasakan kenyamanan dan sensasi dingin karena ekstrak daun mint di dalamnya. Daya serapnya yang tinggi juga membuat area kewanitaanmu tidak mudah lembab, sehingga terhindar dari bahaya iritasi.

Pembalut Charm Cooling Fresh juga memiliki berbagai macam ukuran yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan. Informasi selengkapnya bisa dilihat di charmgirlstalk.com. Semoga bermanfaat!

List Blog Keren Rajabacklink

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *